HTTP
HTTP yang merupakan kependekan dari Hypertext Transfer Protocol adalah protokol untuk mentransfer data melalui web. HTTP ini merupakan bagian dari protokol internet dan merupakan dasar dari komunikasi data pada World Wide Web (WWW).
HTTP merupakan model dari server-client dimana klien yang dimaksud adalah kita yang mengakses internet baik dari laptop, komputer maupun mobile. HTTP biasanya adalah sebuah web host yang menjalankan perangkat lunak web server. HTTP ini merupakan kode status yang digunakan untuk mengakses sebuah site atau situs, jika kode tersebut valid maka akan langsung tersambung ke situsnya.
sumber :
http://wikitekno.net/2016/01/http.html
Client-Side Programming
Client-Side Programming merupakan pemrograman web dimana proses pengolahannya dilakukan di sisi client. Hasil pengolahan dan penerjemahannya dilakukan oleh web browser sebagai client dimana di web browser sudah terdapat library yang disebut juga web engine yang didalamnya terdapat penerjemah yang mampu menerjemahkan semua perintah pada halaman web. Contoh client-side programming adalah : HTML, Javascript.
sumber :
Definisi HTTP, Client Side Programming, Server Side Programming dan Web Server
Server-Side Programming
Server-Side Programming bisa dikatakan kebalikan dari Client-Side Programming yaitu pemrograman web yang proses pengolahan dan penerjemahannya dilakukan oleh server. Hasil pengolahan dan penerjemahannya dilakukan oleh web browser yang juga terintegrasi dengan web engine. Web engine memiliki peran untuk memproses semua script yang ada termasuk kategori client. Contoh Server-Side Programming adalah : PHP (PHP : Hypertext Preprocessor), SSI.
sumber:
Web Server
Web Server adalah perangkat lunak yang memberikan layanan data dan berfungsi menerima permintaan dari HTTP atau HTTPS pada client melalui web browser (Mozilla Firefox, Google Chrome) dan untuk mengirimkan kembali pada umumnya berbentuk HTML. Contoh web server adalah : Apache.
sumber:
https://idcloudhost.com/pengertian-web-server-dan-fungsinya/
0 comments:
Post a Comment